Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video Pembatas Jalan di Simpang Duren Tiga Diobrak-abrik Warga, Malah Buat Jalan Macet

Agilvi Oktora Nurradifan - Minggu, 20 Mei 2018 | 12:48 WIB
Persimpangan Duren Tiga dibongkar warga
Instagram/@jakarta_terkini
Persimpangan Duren Tiga dibongkar warga

 

GridOto.com - Kepadatan lalu lintas terjadi pasca warga membongkar paksa pembatas jalan yang menutup Simpang Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Pada Sabtu (19/5/2018), terpantau kepadatan kendaraan mengular dari arah Kuningan hingga Simpang Duren Tiga.

Dilansir dari Kompas.com, lalu lintas di kawasan tersebut dibilang terbilang cukup semrawut.

Lantaran pembatas jalan yang berada di Simpang Duren Tiga tersebut dibongkar warga.

(BACA JUGA: Idola yang Tertukar? Fans Valentino Rossi Malah Rebutan Minta Tanda Tangan Marc Marquez di Sirkuit Le Mans)

Banyak kendaraan roda dua maupun empat memutar di simpang tersebut pasca dibongkar.

Salah satu warga mengatakan, sejak simpang tersebut ditutup pada Jumat malam hingga Sabtu pagi, lalu lintas di Simpang Duren Tiga lancar.

Ini karena pengendara harus berkendara lebih jauh mencari simpang lain untuk memutar.

Namun, sejak warga membongkar paksa pembatas tersebut, lalu lintas menjadi padat kembali.

(BACA JUGA: Viral! Beredar Video Anggota TNI Tabrak Polantas saat Ditilang di Gowa, Begini Klarifikasi dari TNI)

Puluhan warga dibantu pengendara yang melintas membongkar pembatas jalan di Simpang Duren Tiga.

Seperti dalam video unggahan akun Instagram @jakarta_terkini, banyak warga dan pengendara yang lewat membongkar pembatas jalan.

 

A post shared by Jakarta Terkini (@jakarta_terkini) on

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Warga Bongkar Paksa Pembatas Jalan di Simpang Duren Tiga, Kepadatan Mengular".

Editor : Niko Fiandri
Sumber : Kompas.com,Instagram/@jakarta_terkini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukannya Kinclong, Ini Dampak Serius Cuci Mobil Pakai Air Hujan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa