GridOto.com- Meskipun diketahui, arus mudik lebaran terbilang masih lama Korlantas Polri saat ini sedang mengembangkan sebuah aplikasi peta berbasis digital bernama Intelligent Traffic Analysis (INTAN).
Tujuannya, untuk memudahkan para pemudik memantau kondisi jalur mudik yang dilaluinya.
Direktur Keamanan dan Keselamatan Korps Lalu Lintas (Dirkamsel Korlantas) Polri, Brigjen Pol Chrysnanda Dwilaksana mengatakan, kelebihan peta mudik digital ini dapat memudahkan pemudik mengetahui jalur mana saja yang rawan macet dan kecelakaan.
"Jadi hasil survei kami ini perlu adanya suatu penanganan secara virtual dan aktual," kata Brigjen Pol Chrysnanda kepada GridOto com di Jakarta, Sabtu (19/5/2018).
(BACA JUGA: Bikin Merinding! Areal Pemakaman Berada di Tengah Tol Batang-Semarang Nih)
"Arti penanganan secara virtual adalah perlu penanganan dengan mengunakan aplikasi-aplikasi elektronik seperti peta digital atau juga menggunakan suatu sistem pemantauan situasi dan kondisi kelancaran arus," tegasnya.
Dirinya berharap, aplikasi tersebut bisa menjadi solusi mengurangi kemacetan selama arus mudik dan balik lebaran.
"Dengan adanya peta digital akan mampu melihat situasi dan kondisi lalu lintas secara on time dan real time sehingga lokasi yang padat dan macet sekali pun bisa terpantau apa penyebabnya," paparnya.
"Inilah pemanfaatan atau manfaat secara virtual sehingga informasi komunikasi komando penggendalian ini bisa cepat, tepat, akurat dan bisa memberikan suatu tindakan yang signifikan untuk mengurai terjadinya kemacetan atau memberikan pertolongan apabila terjadi hal-hal yang sifatnya emergency," tutupnya.
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR