Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Jadi Pilihan Konsumen, Ini 4 Alasan Kenapa Honda Brio Bisa Laris Manis

Dio Dananjaya - Kamis, 17 Mei 2018 | 11:00 WIB
Ilustrasi Honda Brio
Dok Otomotif
Ilustrasi Honda Brio

GridOto.com – Ada yang unik saat melihat data penjualan Honda, rupanya Brio selalu jadi model terlaris dari bulan ke bulan.

Biasanya model terlaris dari beberapa pabrikan selalu ditempati pemain di segmen MPV.

Nah di Honda justru ditempati city car, padahal masih ada Mobilio yang bermain di kelas 7-penumpang.

“Kalau melihat demand-nya, penjualan Brio bisa stabil sekitar 5.000 unit per bulan sampai akhir tahun,” kata Jonfis kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

(BACA JUGA: Ini 5 Resep Bikin Cat Mobil Tetap Awet Dalam Jangka Panjang)

Jonfis mengatakan, sejak pertama meluncur sampai saat ini penjualan Brio naik terus.

“Kami merasa bahwa permintaanya cukup pure dan solid, serta sudah bertahan lama sekitar 4 tahun,” lanjutnya.

Ia pun sudah merangkum 4 hal yang jadi alasan kenapa Honda Brio bisa laris banget.

Pertama adalah soal mayoritas pendapatan masyarakat yang berada di level UMR (Upah Minimum Regional).

(BACA JUGA: Hal Yang Wajib Dipertimbangkan Dalam Memilih Bengkel Rekanan Asuransi)

“Karena memang dari struktur pendapatannya kan begitu ya, yang bawah lebih lebar,” tutur Jonfis.

“Kedua, konsumen juga bisa memilih Brio karena mobilnya fun to drive,” tambahnya.

Menurut Jonfis, hal selanjutnya adalah karena harganya yang murah.

“Kemudian karena running cost-nya juga rendah dan hemat BBM,” jelasnya.

“Jadi sesuai dengan segmen kelas itu, masalah safety, masalah brand, masalah lainnya itu selanjutnya,” tutup Jonfis.

Benar juga tuh, masih ada yang mau kamu tambahkan enggak sob?

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Supra Bapak Idaman Pegawai Bank Plecit, Bisa Jalan 385 Km Sekali Full Tank

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa