Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honey, Ternyata Interior Mobil Juga Perlu Di-Fogging Loh

Antonio Beniah Hotbonar - Rabu, 16 Mei 2018 | 13:30 WIB
Proses Fogging Interior di Autoglaze Express
Autoglaze Indonesia
Proses Fogging Interior di Autoglaze Express

GridOto.com-Interior ternyata juga perlu di-fogging loh.

Cuma fogging di interior mobil bukan untuk mengusir nyamuk demam berdarah.

"Kami memiliki layanan fogging atau pengasapan interior mobil yang bertujuan untuk menghilangkan bakteri dan virus yang ada di dalam mobil," buka Stephen Setyadi, Marketing Manager Autoglaze Indonesia kepada GridOto.com.

Stephen menambahkan, bakteri dan virus umumnya biasanya terpapar dari tubuh pengguna mobil, terutama sentuhan tangan ke komponen-komponen yang ada di dalam mobil seperti setir, sabuk pengaman, tuas transmisi, dan dasbor.

Pasalnya, saat beraktivitas seharian, umumnya tangan adalah bagian yang sering melakukan kontak dengan bermacam-macam benda yang terpapar oleh bakteri dan virus.

(BACA JUGA: Tips Mengemudi Saat Puasa #1, Sahur Adalah Kunci)

Bakteri dan virus yang menempel tersebut jika terus menerus dibiarkan akan menimbulkan bau tidak sedap di dalam mobil dan lebih lanjut dapat berdampak buruk juga bagi kesehatan.

"Fogging interior dilakukan dengan cara memasukan cairan antiseptik ke dalam mesin fogging," jelas Stephen.

Mesin tersebut kemudian akan mengubah cairan antiseptik menjadi bentuk asap.

Saat melakukan fogging interior, AC mobil juga perlu dinyalakan agar asap masuk ke lubang sirkulasi AC.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa