Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sulit Percaya! Lomba Adu Irit Honda Mobilio Raih Konsumsi BBM Segini

Dio Dananjaya - Minggu, 13 Mei 2018 | 14:14 WIB
Honda Mobilio Battle of Efficiency seri terakhir umumkan pemenangnya
Dio / GridOto.com
Honda Mobilio Battle of Efficiency seri terakhir umumkan pemenangnya

GridOto.com - Seri lomba hemat bahan bakar, Honda Mobilio Battle of Efficiency memasuki babak final pada Minggu (13/5/2018).

Sebelumnya kompetisi ini telah dilakukan sebanyak 4 seri yang dimulai dari Desember 2017.

Pesertanya yakni komunitas Honda Mobilio yang diwakili oleh Mobility dan Mobilio Indonesia (MOI) dari berbagai chapter.

Babak final Honda Mobilio Battle of Efficiency seri ke-5 diikuti oleh juara 1, 2, dan 3 dari seluruh seri terdahulu.

(BACA JUGA: Tercepat Ketujuh Kualifikasi F1 Spanyol, Pembalap Ini Pede Banget)

Honda Mobilio Battle of Efficiency Seri ke-5 kembali digelar
Dio / GridOto.com
Honda Mobilio Battle of Efficiency Seri ke-5 kembali digelar

Seperti pada seri sebelumnya, babak final kali ini menempuh rute yang sama.

Yaitu dari Sunter di Jakarta, ke Sentul City di Bogor, dengan jarak sejauh 61 km.

Penentuan pemenang dilakukan dengan melihat hasil konsumsi bahan bakar yang ada pada layar MID Honda Mobilio.

Dan akhirnya, hasil lomba adu irit Honda Mobilio kali ini memecahkan rekor-rekor sebelumnya.

(BACA JUGA: Persiapan Asian Games, Pemerintah Rekayasa Lalu Lintas, Waktu Maksimal Antar Atlet Hanya 34 Menit)

Lomba adu irit Honda Mobilio tempuh rute Sunter - Sentul
Dio / GridOto.com
Lomba adu irit Honda Mobilio tempuh rute Sunter - Sentul

Juara pertama dari komunitas Mobility berhasil menghasilkan konsumsi BBM sebanyak 26,8 km/liter dan berhak atas hadiah uang tunai sebesar Rp 10 juta.

Sementara juara kedua berhasil mencatat 25,7 km/liter, dan juara ketiga meraih 25,5 km/liter.

Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Director PT Honda Prospect Motor, mengatakan kalau peserta lomba di babak final adalah juara dari semua yang terbaik.

"Kompetisi ini tidak hanya menunjukkan strategi dan cara mengemudi yang menghasilkan efisiensi bahan bakar yang luar biasa," katanya di Jakarta.

"Tetapi juga menjalin keakraban antar komunitas Honda Mobilio dari berbagai chapter," tambah Jonfis.

Ekspresi kemenangan komunitas Mobility di ajang Honda Mobilio Battle of Efficiency
Dio / GridOto.com
Ekspresi kemenangan komunitas Mobility di ajang Honda Mobilio Battle of Efficiency

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa