Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang Mudik Lebaran, Jasa Marga Cek Kesiapan Tol Trans Jawa

M. Adam Samudra - Minggu, 13 Mei 2018 | 13:21 WIB
Komisaris Utama PT Jasa Marga Refly Harun saat melakukan pemantauan
Jasa Marga
Komisaris Utama PT Jasa Marga Refly Harun saat melakukan pemantauan

GridOto.com- Komisaris Utama PT Jasa Marga Refly Harun melakukan pantauan ke Jalan Tol Trans Jawa dari Jakarta hingga Malang, Minggu (13/5/2018).

Kunjungan yang dilaksanakan pada tanggal 11-13 Mei 2018 ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Jalan Tol Trans Jawa dalam menghadapi arus mudik Idul Fitri 1439 H.

“Kami ingin memastikan bahwa persiapan mudik dilakukan dengan sebaik-baiknya. Meski ada beberapa kendala dalam beberapa hal, kerja keras yang dilakukan oleh para petugas di lapangan, jajaran Direksi, dan semua pihak di Jasa Marga, Anak Perusahaan, dan Cabang bisa mengatasinya,” ujar Refly melalui keterangannya di Jakarta, Minggu (13/5/2018).

Pada kesempatan tersebut, Refly menyambangi rest area di Ruas Jalan Tol Palimanan-Kanci (Palikanci) Km 207.

(BACA JUGA: Pantesan Rossi Sampai Frustasi, Ini Cara Kerja ECU di Motor MotoGP)

Pemantauan ini untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana yang terdapat di rest area yang kerap disinggahi oleh para pemudik setiap lebaran.

Nantinya, lanjut Refly akan disediakan tanda pemberitahuan (signage) mengenai pembagian zona di dalam rest area, seperti letak pengisian bensin, toilet, tempat makan, tempat ibadah, dan lainnya.

Sehingga pengguna jalan tol dapat memanfaatkan rest area sesuai dengan kebutuhannya untuk mengantisipasi kepadatan di dalam rest area.

Agar kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM) terpenuhi di rest area Km 207, Jasa Marga juga bekerja sama dengan Pertamina untuk menyediakan dua titik tambahan pengisian bensin dengan menggunakan BBM kemasan.

Refly berharap dengan adanya sistem pengaturan di rest area Jalan Tol Palikanci Km 207, maka tidak ada lagi penumpukkan kendaraan saat libur Lebaran nanti.

“Isu yang mengemuka adalah bagaimana mengatur sedemikian rupa agar tidak terjadi penumpukan kendaraan luar biasa di rest area sehingga diperlukan rekayasa lalulintas di dalam rest area dan juga ketersediaan BBM terpenuhi untuk pemudik,” ujar Refly.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Akhirnya Paham, Ini Fungsi Angka Kecil di Bawah Rambu KM Jalan Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa