GridOto.com- Sejak tes musim dingin tahun lalu, Valentino Rosi mengakui Yamaha menghadapi masalah soal akselerasi terkait peranti elektronik.
Ia menyebutkan semua motor di tim Ducati dan Honda jauh lebih baik dalam riset di sektor ini.
"Mereka jauh lebih baik dibanding kami soal ECU," tegas pembalap Movistar Yamaha ini.
Menurut The Doctor sejak perubahan aturan ECU tunggal, Ducati dan Honda mengetahui problem yang dihadapi Yamaha.
(BACA JUGA :Latihan di Negeri Rossi, Marc Marquez Tampilkan Ekspresi Nyeleneh)
"Mereka mengetahui apa kekurangan kami," sebutnya.
Salah satu penyebab tidak berhasilnya Yamaha soal ECU yakni masalah riset.
Menurut Rossi Yamaha minim dana untuk riset ECU.
"Tahun lalu Honda dan Ducati menggelontorkan uang dan ahli lebih banyak di bidang elektronik ini. Mungkin Yamaha terlalu kecil. Kami sedikit terlambat," jelasnya.
Kondisi ini tentu saja memalukan karena menurut Rossi motornya cukup kompetitif.
"Dari kejadian seri Jerez kemarin problem di sektor elektronik 75 persen, 25 persen motor," tutupnya.
KOMENTAR