Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenali Lagi Jenis-jenis Sistem Pengunci Helm Motor

Muhammad Farhan - Kamis, 17 Mei 2018 | 14:35 WIB
Pengikat helm tipe Quick Release Buckle
Farhan
Pengikat helm tipe Quick Release Buckle

GridOto.com – Anda tentunya pernah mendengar istilah “pastikan bunyi klik saat mengenakan helm demi keselamatan dalam berkendara” pada kampanye keselamatan berkendara.

Tapi apa iya, semua helm berbunyi “klik” saat terkunci?

Kebanyakan helm yang dijual memang menggunakan sistem pengikat bernama Quick Release Buckle dengan khas suara “klik” saat dikunci.

Sistem pengikat ini dapat ditemui pada helm bonus pembelian sepeda motor atau tipe helm penggunaan harian secara umum.

Pengikat helm tipe Microlock
Farhan
Pengikat helm tipe Microlock

Selanjutnya adalah sistem pengikat bernama Micrometic Buckle atau Microlock.

Sistem pengikatnya mirip seperti cara mengikat sabuk pengaman pada pesawat terbang.

Colok untuk mengunci dan tarik pin pengunci pada saat melepas helm.

Pengikat helm tipe Double D Ring
Farhan
Pengikat helm tipe Double D Ring

Sistem pengunci berikutnya adalah sistem yang teraman dan umumnya wajib dimiliki untuk helm balap, bernama Double D ring.

Seperti namanya, terdapat dua ring berbentuk D dan penguncian dengan kancing setelah simpul terikat.

Itulah jenis-jenis sistem pengikat helm yang tersedia dan dapat dipilih sesuai kebutuhan Anda.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Baru Diluncurkan! Ini Bedanya Honda Scoopy Baru dan Model Sebelumnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa