Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jika Marc Marquez dan Valentino Rossi Seumuran, Siapa yang Lebih Baik?

Radityo Kuswihatmo - Rabu, 9 Mei 2018 | 15:14 WIB
Marc Marquez dan Valentino Rossi
MotoGP.com
Marc Marquez dan Valentino Rossi

GridOto.com - Pertarungan Valentino Rossi dan Marc Marquez di musim 2018 masih saja membuat penggemar MotoGP heboh.

Meski Valentino Rossi sudah tergolong tua dan memang menjadi pembalap paling berumur di grid saat ini, tapi dirinya masih bisa bertarung.

Tepatnya duel Marquez melawan Rossi adalah duel pembalap 25 tahun melawan 39 tahun.

Bisa membayangkan seperti apa jadinya jika mereka berdua memiliki umur yang sama saat ini?

(BACA JUGA: Bagaimana Sob Menurutmu Aerofairing Honda RC213V Terbaru yang Dipakai Tes Resmi MotoGP Spanyol?)

Legenda MotoGP, Kevin Schwantz sepertinya bisa membayangkannya.

Dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.com, Schwantz merasa pertarungan mereka akan lebih epik.

"Kupikir pertarungan antara Rossi dan Marquez akan lebih epik," ujar Kevin Schwantz.

Kevin Schwantz mengakui pertarungan antara keduanya memang sudah epik sampai beberapa tahun lalu.

(BACA JUGA: Usai Tes Resmi MotoGP Spanyol, Valentino Rossi Jadi Kurang Percaya dengan Pihak Yamaha?)

Meski demikian, Schwantz mengatakan bahwa kendala yang dialami oleh tim Rossi masih menjadi kendala baginya bertarung dengan Marquez.

"Ketika tim Valentino mulai dekat dengan elektronik, kupikir Marquez akan lebih berjuang dengan gaya balapnya," ujar Kevin Schwantz.

"Rossi bertarung di kecepatan yang tepat di final, padahal dia juga punya masalah dengan Yamaha yang bahkan dia merasa tidak cukup nyaman," tambahya.

Editor : Niko Fiandri
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa