GridOto.com - Mercedes-Benz Indonesia memang statusnya sudah didepak dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo).
Namun hal tersebut tak membuat Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) tidak melaporkan data penjualannya.
Terlihat sepanjang kuartal pertama 2018 cukup bagus, MDBI mampu mencatatkan penjualan di angka 924 unit.
Hal ini diungkapkan Department Manager Public Relation MDBI, Dennis Kadaruskan.
(BACA JUGA : Ayo Ketahuan, Supir Truk Kasih Tahu Ini Wilayah Pungutan Liar yang Dilakukan Oknum Polisi dan Dishub)
"Hasil penjualan di kuartal pertama tahun ini meningkat 16 persen dibandingkan tahun sebelumnya." ujar Dennis kepada Kompas.com.
Dennis menambahkan tiga kontributor terbesar yakni pada penjualan E-Class, C-Class, dan GLC.
Peningkatan penjualan pada E-Class sebesar 29 persen pada kuartal tahun ini dibandingkan sebelumnya dalam periode yang sama.
Tak hanya tiga model itu saja, Dennis mengungkapkan ada peningkatan signifikan pada S-Class.
Dennis tidak menyebutkan angka pastinya, namun ia hanya mengatakan penjualannya melambung hingga tiga kali lipat dari periode sebelumnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mercy Masih Mau Melaporkan Penjualan di Indonesia
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR