GridOto.com - Jika mengacu pada buku manual, ganti oli untuk Ford Everest generasi kedua dilakukan tiap 5.000 km atau 6 bulan sekali.
Karena oli memiliki peran penting, untuk melumasi komponen pada mesin mobil agar minim gesekan.
Apalagi umur SUV 5 pintu ini yang sudah semakin menua, perawatan berkala seperti mengganti oli merupakan kewajiban pemilik kendaraan.
Untuk pergantian olinya, mesin diesel 2.5L Duratorq TDCI pada Everest ini membutuhkan 8 liter oli.
"Oli dia 8 liter butuhnya, oli khusus sih enggak cuma SAE nya aja 15W-40," Ucap Heru, dari Eyna Motor saat ditemui GridOto.com di Bengkelnya.
Lanjut menurut Heru, Ford Everest generasi kedua ini juga bisa menggunakan oli dengan SAE 5W-30 yang sudah bisa dipakai di mesin diesel.
Meski begitu, di bengkelnya dia biasa menganti oli Everest generasi kedua dengan merek Motul Tekma SAE 15W-40.
Oli ini dibanderol Rp 95 ribu per liternya.
(BACA JUGA: Mau Towing Motor Royal Enfield? Nih Bocoran Harganya)
Sedangkan untuk filter olinya, heru membanderol Rp 98 ribu.
Jadi, biaya yang dihabiskan untuk sekali pergantian oli nya mencapai Rp 858 ribu.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR