GridOto.com - MotoGP musim 2018 akan memasuki seri keempatnya di Circuito de Jerez-Angel Nieto akhir pekan ini.
Sudah ada tiga balapan berlangsung, Qatar, Argentina, dan Amerika Serikat.
Tapi di ketiga balapan itu Jorge Lorenzo belum menunjukkan hasil yang 'ciamik'.
Lorenzo jatuh di Qatar, posisi 15 di Argentina, dan hanya naik 4 posisi dari Argentina di Amerika.
(BACA JUGA: Berulang Tahun Hari Ini, 4 Gaya Selebrasi Jorge Lorenzo Ini Tak Terlupakan)
Sejauh ini Jorge Lorenzo mengatakan Ducati sudah mencoba membuat motor yang lebih baik di tikungan.
Tapi Jorge Lorenzo tidak merasa Ducati semakin dekat dengan motor impiannya.
"Bisa dikatakan motor tahun ini bergerak sedikit menjauh dari 'motor idealku'," kata Lorenzo seperti dikutip GridOto.com dari Marca.com.
"Itulah mengapa aku sedikit lebih menderita dari pada tahun lalu," tambahnya.
(BACA JUGA: Jelang MotoGP Jerez, Apa Maksud Jorge Lorenzo Bilang Enggak Takut dengan Marc Marquez?)
Terkait hal itu, Jorge Lorenzo sudah tahu hasil yang dia peroleh akan berpengaruh ke kariernya.
"Tentunya nilaiku bagi tim sudah jatuh, tapi itu bisa naik lagi setelah dua balapan," ujar Lorenzo.
Meski demikian, Jorge Lorenzo tidak mau ambil pusing, karena menurutnya semua hal mungkin terjadi di MotoGP.
Di Jerez, Jorge Lorenzo pernah menunjukkan hasil yang memuaskan, bahkan dengan Ducati tahun lalu dia berhasil podium.
(BACA JUGA: Jerez Kesempatan Terakhir Bagi Jorge Lorenzo Untuk di Ducati)
"Aku harap jimat di trek ini memberiku apa yang kubutuhkan untuk mendapatkan hasil yang baik," kata Jorge Lorenzo.
"Kami datang di Eropa dan dengan aspal baru dan grip lebih bisa lebih bagus untuk kami," tambahnya
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Marca.com |
KOMENTAR