GridOto.com-Bagaimana cara mengetahui mobil sudah dilengkapi immobilizer atau belum?
Cara paling mudah adalah dengan melihat bentuk kuncinya.
Bila sederhana dan hanya berbentuk logam biasa, maka tak ada immobilizer di situ.
Sebaliknya bila bonggol kunci cukup besar, maka besar kemungkinan sudah dilengkapi.
Lantas mobil ber-immobilizer biasanya dilengkapi dengan lampu peringatan instrumen berbentuk kunci.
(BACA JUGA: Mobil Ber-immobilizer Tidak Mau Menyala, Lakukan Hal Ini)
Kalau Anda melihat tanda tersebut ketika mobil dikontak, maka mobil Anda memilikinya.
Saat ini sebagian besar mobil di Indonesia telah memiliki immobilizer.
Namun, masih ada beberapa mobil laris yang tidak dibekali immobilizer.
Itu yang membuat mobil tersebut menjadi sasaran empuk pencuri.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR