GridOto.com - Di musim 2019 nanti, salah satu murid Valentino Rossi kembali naik ke kelas MotoGP, kali ini, Francesco Bagnaia.
Terkait naiknya dirinya ke kelas MotoGP, Bagnaia mengaku banyak berbicara dengan Rossi sesudah tanda tangan kontrak dengan Pramac Racing Ducati.
Tapi di November 2017, Francesco Bagnaia mengaku mendapatkan saran dari Valentino Rossi.
"Dia mengatakan padaku bahwa keputusan ada di tanganku," kata Francesco Bagnaia seperti dikutip GridOto.com dari Crash.net.
(BACA JUGA: Juga Diinginkan Yamaha, Ini Alasan Murid Valentino Rossi Lebih Pilih Ducati)
Bagnaia juga mengaku mendapatkan gambaran lebih dari Valentino Rossi mengenai pabrikan di MotoGP.
Rossi mengatakan pada Bagnaia bahwa Ducati sedang berkembang pesat dan bisa menjadi pilihan bagus.
Tapi Valentino Rossi juga menyebutkan mengenai Yamaha.
"Jelas Yamah lebih, tidak mudah, tapi untuk rookie kamu bisa mengerti semua lebih cepat," kata Francesco Bagnaia.
(BACA JUGA: Setelah Resminya Kontrak KTM, Ini Line-Up Pembalap MotoGP 2019)
"Mungkin itu lebih mudah untuk dikerjakan, tapi dia katakan keputusan ada di tanganku," tambahnya.
Valentino Rossi berpesan pada Francesco Bagnaia untuk memikirkannya dengan keras dan hanya tanda tangan kontrak saat dirinya siap.
Jelas kini Francesco Bagnaia sudah memikirkannya dengan keras dan mengambil keputusan bersama Pramac Racing mulai 2019 nanti.
KOMENTAR