GridOto.com - Salah satu motor yang berpartisipasi dalam event MAXI YAMAHA Tour de Indonesia adalah Yamaha TMAX.
Sebagai MAXI Yamaha Series paling bongsor, Yamaha TMAX punya banyak fitur canggih.
Salah satunya adalah fitur keamanan berupa keyless ignition.
Berbeda dengan Yamaha Aerox dan XMAX yang sama-sama keyless, Yamaha TMAX tidak punya kenop ala kompor gas di area ignition.
(BACA JUGA: DFSK Akan Buka Dealer Lagi, Segini Targetnya)
Kalau mau kunci setang Yamaha Aerox dan XMAX, tinggal putar kenop ke arah lock, trus kalau TMAX gimana?
Tenang, begini caranya.
Di area ignition TMAX, terdapat dua tombol bertuliskan Seat Open dan Off/Lock.
Pertama, matikan mesin dengan tekan satu kali tombol Off/Lock.
(BACA JUGA: Dipajang 11 Hari, Ratusan Unit Wuling Laku Terjual)
Kemudian, putar setang ke kiri sampai mentok.
Untuk mengunci setang, tekan dan tahan tombol Off/Lock sekitar 1 detik sampai terdengar bunyi beep satu kali dan setang tidak lagi bisa digeser ke tengah.
Untuk membuka kunci setang, tekan tombol On di handle setang sisi kanan.
Pastikan selama melakukan prosedur ini, remote keyless ada di dekat motor ya, misalnya ada di saku celana kamu.
Gampang kan, dan ssttt, belum banyak maling yang tahu.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
KOMENTAR