Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bijak Sekali! Pembalap F1, Max Verstappen Cuma Bilang Begini Pascatabrakan dengan Rekan Satu Tim

Gagah Radhitya Widiaseno - Senin, 30 April 2018 | 12:57 WIB
Insiden Max Verstappen disundul oleh rekan setimnya Daniel Ricciardo di GP F1 Azerbaijan
Twitter / @SkySportsF1
Insiden Max Verstappen disundul oleh rekan setimnya Daniel Ricciardo di GP F1 Azerbaijan

GridOto.com - Insiden mengerikan yang melibatkan duo pembalap Red Bull Racing saat F1 Azerbaijan 2018, ternyata menyita perhatian publik.

Duo pembalap tersebut yakni Daniel Ricciardo dan Max Verstappen, mengalami tabrakan di lap 40.

Hal itu terjadi karena Ricciardo yang berusaha menyalip Max Verstappen terhalangi dan akhirnya benturan tidak bisa dihindarkan.

Keduanya harus keluar dari F1 Azerbaijan karena insiden ini.

(BACA JUGA : Tercyduk, Cewek Ini Pakai Honda Scoopy dengan Pelat Nomor Tercantik, Mau Pindah Warga Negara?)

Terkait insiden tersebut, Max Verstappen yang seolah menjadi korban dalam kejadian itu pun buka suara.

"Ini adalah hasil yang sangat mengecewakan untuk tim. Hari ini kami kehilangan banyak poin dengan cara yang tidak perlu," kata Verstappen dikutip GridOto.com dari Sky Sports.

Daniel Ricciardo dan Max Verstappen crash
Twitter/F1
Daniel Ricciardo dan Max Verstappen crash

Pembalap 20 tahun ini tidak mau memanaskan suasana dengan menyalahkan rekan setimnya, Daniel Ricciardo.

"Rasanya kami tidak perlu membahas siapa yang salah, karena pada akhirnya kami berlomba untuk tim," tutur Verstappen.

(BACA JUGA: Baru Launching, All New Suzuki Ertiga Langsung Dapat Penghargaan)

Max tampak bijak sekali dengan mencairkan suasana agar tidak ada masalah di kemudian hari.

Sementara itu, balapan GP Azerbaijan 2018 pada akhirnya dimenangkan oleh pembalap Mercedes, Lewis Hamilton.

Sedangkan peringkat dua dan tiga masing-masing diraih oleh Kimi Raikkonen (Ferrari) dan Sergio Perez (Force India).

Editor : Fendi
Sumber : skysports.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa