Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New Suzuki Ertiga vs Mitsubishi Xpander, Mana yang Paling Mantap?

Gagah Radhitya Widiaseno - Sabtu, 21 April 2018 | 11:30 WIB
Komparasi Suzuki All New Ertiga dengan Mitsubishi Xpander
Aryo/GridOto
Komparasi Suzuki All New Ertiga dengan Mitsubishi Xpander

GridOto.com - Persaingan di segmen Low Multi Purpose Vehicle (MPV) tampaknya makin sengit nih.

Hal ini lantaran kemunculan All New Suzuki Ertiga pada Kamis (19/4/2018) di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Kedatangan All New Suzuki Ertiga membuat kompetitor, Mitsubishi Xpander mulai terancam keberadaannya.

Lalu kira-kira siapa sih yang paling mantap jika dilihat dari spesifikasinya.

(BACA JUGA : Out Now! Video Ulasan Awal Suzuki Ertiga Terbaru. Banyak Ubahannya)

Pertama GridOto.com mencoba melihat spesifikasi All New Suzuki Ertiga.

Dimensi All New Suzuki Ertiga memiliki panjang 4.395 mm, lebar 1.735 mm, dan tinggi 1.690 mm.

All New Ertiga menggunakan mesin DOHC VVT 16 katup berkapasitas 1.462 cc.

Tenaga yang mampu dihasilkan yakni sebesar 104,7 dk dengan torsi 138 Nm.

(BACA JUGA : Pengalaman Pertama Mengemudikan Suzuki Ertiga 2018 Terbaru. Seperti Apa Rasanya?)

Fitur keselamatan yang disematkan di All New Ertiga antara lain Antilock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), SRS Airbag, Isofix, Vehicle Stability Control (VSC), Immobilizer.

Sekarang GridOto.com mencoba melihat spesifikasi Mitsubishi Xpander.

Dimensi Mitsubishi Xpander memiliki panjang 4.475 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.700 mm.

Mitsubishi Xpander menggunakan mesin DOHC MIVEC 16 katup berkapasitas 1.499 cc.

(BACA JUGA : Cara Koneksi Smartphone Ke Head Unit Suzuki Ertiga Terbaru)

Tenaga yang dihasilkan sebesar 104 dk dengan torsi 141 Nm.

Fitur keselamatan antara lain Antilock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), SRS Airbag, Isofix, Vehicle Stability Control (VSC), Immobilizer, dan Hill Start Assist (HSA).

Jika dilihat dari dimensi keduanya memiliki perbedaan yang tipis sekali, tetapi terlihat Xpander lebih unggul.

Dari tenaganya, All New Ertiga menang tipis, namun torsi Xpander lebih besar 3 Nm.

Dari fitur keselamatan, All New Ertiga hampir mirip dengan Xpander.

Namun All New Ertiga tidak memiliki fitur Brake Assist serta HSA seperti yang dimiliki Xpander.

Fitur HSA ini berfungsi agar mobil tidak mundur ketika berhenti di tanjakan saat posisi gigi transmisi masuk.

Gimana sobat GridOto.com, mau pilih yang mana?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa