GridOto.com - PT Garda Andalan Selaras (GAS), distributor resmi Triumph Motorcycles di Indonesia, memperkenalkan model baru Triumph bermodel roadster, yakni Street Triple RS di Kemayoran, Jakarta.
Motor ini menggunakan mesin Liquid Cooled, 12 Valve DOHC, Inline 3 Cylinder, berkapasitas 765cc.
Mesin tersebut merupakan mesin yang akan digunakan pada arena Moto2 2019.
"Ini (Street Triple RS) baru ada satu unit di Indonesia, cuma ada di pameran ini," ujar Andi Maulana, Sales and Marketing GAS, kepada GridOto.com pada Jumat (20/4/2018) di Kemayoran.
(BACA JUGA: Begini Jadinya Kalau Royal Enfield Himalayan Dandan Ala Supermoto)
Andi juga menjelaskan, unit berikutnya diperkirakan akan datang satu atau dua bulan kedepan.
"Estimasinya unit akan datang lagi di akhir bulan Mei atau awal bulan Juni," kata Andi
Motor yang dibanderol Rp 385 juta ini sudah bisa dibeli di Kemayoran ataupun di dealer Triumph di Kemang, Jakarta Selatan.
Hingga berita ini ditulis, Andi mengatakan, motor dengan tagline "The Most expolosive, exhilarating, agile and intuitive performance street motorcycle ever made" ini belum memiliki tuan, alias belum laku terjual.
Editor | : | Pilot |
KOMENTAR