GridOto.com – Di JIExpo Kemayoran, Jakarta, PT Honda Prospect Motor (HPM) tampilkan mobil konsep yang enggak biasa.
Bukan hybrid atau electric vehicle, HPM justru membawa Honda Small RS Concept yang terlihat sporti dan cukup familiar.
Soalnya dari tampilannya ia punya desain yang mirip dengan Honda Brio, tapi dengan bodi yang lebih bongsor.
Melihat tampilannya, kira-kira Honda Small RS Concept ini pakai basis Brio atau Jazz ya?
(BACA JUGA: Bukan Hatchback Mazda2, Ternyata Ini Tulang Punggung Mazda di Awal Tahun 2018)
“Ini basicnya baru, bukan dari Brio atau Jazz,” buka Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Director HPM.
Menurut Jonfis, desain Honda Small RS Concept dipilih berdasarkan selera dan permintaan konsumen Indonesia.
“Ini hanya desain based on functional, kira-kira permintaan orang Indonesia seperti itu,” sebutnya kepada GridOto.com (19/4/2018).
“Tapi dibuat lebih sporti karena mau mencerminkan gaya sporti dari DNA Honda dan generasi muda zaman sekarang,” tambah Jonfis.
Secara dimensi, Honda Small RS Concept memang terlihat seperti di antara Brio dan Jazz.
“Jadi ini platfom baru yang lebih panjang dan lebih lebar dibanding yang sudah ada di Indonesia, dari dimensinya bukan yang paling kecil, bukan yang paling besar juga,” tutupnya.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR