GridOto.com-Pada bahan bakar jenis diesel ada istilah Cetane Number (CN) atau Angka Setana merupakan ukuran untuk menunjukan kualitas bahan bakar diesel.
"Cetane Number itu istilahnya angka energinya diesel, kandungan C16 yang banyak maka solar akan semakin mudah terbakar," jelas Wawan Rustyawan, Specialist Process Development PT Pertamina (Persero) kepada GridOto.com.
C16 adalah salah satu kandungan di dalam bahan bakar solar, yang terdiri dari C14 sampai dengan C21.
Jadi Cetane Number menunjukan ignition quality atau kualitas pembakaran dalam ruang bakar.
Semakin tinggi Cetane Number, maka semakin bagus bahan bakar diesel tersebut. Pembakaran yang terjadi pun lebih sempurna dan efisien.
(BACA JUGA: Mengenal Bioethanol Sebagai Bahan Bakar Alternatif)
Spesifikasi bahan bakar diesel yang dipasarkan di Indonesia berdasar Surat Keputusan Dirjen Migas No. 3675 K/24/DJM/2006.
Di sana dinyatakan standar mutu (spesifikasi) bahan bakar diesel yang dipasarkan di Indonesia ada dua jenis, yaitu Cetane Number minimal 48 dan 51.
Bahan bakar diesel Cetane Number 48 kandungan sulfur maksimumnya 3.500 ppm atau masih berpegangan pada regulasi Euro 1.
Sementara yang Cetane Number 51 maksimum 500 ppm (Euro II).
Kandungan sulfur mempengaruhi emisi yang dihasilkan dan kesehatan sistem common rail di mesin diesel modern.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR