GridOto.com - Presiden Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM),Vito Ippolito, akhirnya angkat bicara tentang insiden yang terjadi antara Marc Marquez dan Valentino Rossi di MotoGP Argentina.
"Aku membaca koran dan aku malu, aku tidak ingin hal sama terjadi seperti 2015, dimana semua cerita ini tidak bagus untuk olahraga kami dan untuk kedua juara kami Rossi dan Marquez," kata Ippolito dilansir GridOto dari Speedweek.
Ippolito mengiyakan pendapat legenda MotoGP, Giacomo Agostini.
Vito Ippolito mendukung pendapat yang menilai bahwa Marc Marquez tidak sengaja walau memang manuvernya agresif.
(BACA JUGA:Ini Langkah Dorna Selesaikan Konflik Marc Marquez dan Valentino Rossi)
Dibanding beberapa pihak yang mengecam Marc Marquez, presiden FIM ini bisa dikatakan agak membelanya.
"Benar, Marquez tidak bertujuan seperti itu," kata Ippolito.
"Dan juga benar bahwa Marquez memang sangat agresif, beberapa kali terlalu agresif, mungkin harus ada hukuman untuknya," imbuhnya.
Namun, presiden ini malah menilai Valentino Rossi-lah yang memberi efek negatif untuk MotoGP.
(BACA JUGA:Blak-blakan! Ini Kata Lucy Wiryono Tentang MotoGP Argentina. Tonton Videonya!)
"Di sisi lain, Valentino Rossi berkomentar terlalu jauh, dia punya penggemar sangat besar dan kata-katanya tidak bagus untuk olahraga ini," tegas sang presiden FIM.
Bahkan, Ippolito tak segan menyebut Valentino Rossi sebagai contoh yang buruk.
"Rossi adalah contoh buruk, itu pendapatku, dia punya fans banyak di Argentina dan normal untuk para fans panik dan Valentino terbawa suasana," sambung Ippolito.
KOMENTAR