Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Cat Custom Ini Warna Baru Suzuki Ignis, Keren Enggak?

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 11 April 2018 | 07:32 WIB
warna baru Suzuki Ignis (nexa blue)
indianautosblog
warna baru Suzuki Ignis (nexa blue)

GridOto.com - Suzuki Ignis yang saat ini jadi amunisi andal PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) disukai karena pilihan warnanya.

Di situs resmi PT SIS sendiri Ignis ditawarkan dalam 9 pilihan warna.

Adapun 3 diantaranya merupakan warna dual-tone yakni red pearl-midnight black, blue pearl-arctic white pearl, dan blue pearl-midnight black pearl.

Nah kabar menarik datang dari India dimana Maruti Suzuki selaku prinsipal disana menawarkan warna baru Ignis yakni warna Nexa Blue.

Jadi fix ini bukan warna custom ya Sob, yang terlihat seperti warna biru dongker atau biru gelap.

Maruti Suzuki di India saat ini punya 2 warna biru yakni tinsel blue dan urban blue.

Dan warna urban blue-lah yang akan digantikan oleh warna nexa blue ini.

Kira-kira bakal dibawa masuk enggak nih warna baru Ignis ke Indonesia?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kondensor Bocor Bikin AC Mobil Tidak Dingin, Penyebabnya Bisa Sepele

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa