GridOto.com - Yamaha kembali melakukan penyegaran di keluarga skuter matik.
Dilansir GridOto.com melalui indianautoblog.com, Yamaha memperkenalkan Yamaha Fascino 2018.
Sekilas, bentuknya mirip Yamaha Fino yang dijual di Indonesia.
Desain Yamaha Fascino 2018 tampil lebih segar dari sebelumnya.
(BACA JUGA: Modifikasi Yamaha Fino Angkat Kebudayaan Madura)
Skuter retro milik Yamaha ditawarkan dengan 7 pilihan warna yakni Glamorous Gold, Dapper Blue, Beaming Blue, Dazzling Grey, Sizzling Cyan, Spotlight White, dan Sassy Cyan.
Yamaha Fascino 2018 dibekali dengan mesin SOHC berkapasitas 113 cc.
Tenaga yang dimiliki motor ini sebesar 7,1 dk dengan torsi 8,1 Nm.
Yamaha juga mengklaim motor skutik retro ini irit bahan bakar minyak (BBM).
(BACA JUGA: Laporan Langsung Bangkok Motor Show 2018: Yamaha Fino Versi Thailand Lebih Keren Nih, Gak Percaya?)
Satu liter mampu menjelajah jarak sampai 66 kilometer.
Yamaha Fascino 2018 dibenderol 54,593 rupee India atau setara Rp 11,5 juta.
Cukup terjangkau bukan?
Jika dijual di Indonesia, kira-kira berapa ya harganya dan bakal laku keras enggak ya?
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Indianautosblog.com |
KOMENTAR