Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Di Saat Pembalap Lain Berharap Trek Kering, Johann Zarco Malah Ingin Kebalikannya

Radityo Kuswihatmo - Minggu, 8 April 2018 | 18:21 WIB
Johann Zarco
Twitter/Tech3Racing
Johann Zarco

GridOto.com - Beberapa pembalap MotoGP berharap trek di sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina akan kering pada saat balapan.

Valentino Rossi, Maverick Vinales, duo Ducati tidak berharap hujan akan turun.

Tetapi justru pembalap tim satelit Yamaha, Johann Zarco memiliki keinginan berkebalikan.

Pembalap tim Tech3 ini merasa akan lebih baik baginya dalam kondisi trek basah.

(BACA JUGA: Starting Grid MotoGP Argentina 2018, Jagoan Kamu di Baris Berapa?)

Dilansir GirdOto.com dari Speedweek.com, Johann Zarco merasa peluangnya untuk menang lebih banyak di saat trek basah.

"Tidak peduli dalam kondisi apapun, kelihatannya akan memiliki peluang untuk memimpin lebih baik di trek basah," kata Johann Zarco.

"Di trek kering, banyak pembalap lebih cepat dari pada aku," tambahnya.

Hasil sesi kualifikasi juga menunjukkan bahwa Johann Zarco berpeluang lebih baik di trek basah.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Sindir Motor Yamaha Lewat Penampilan Johann Zarco di Kualifikasi MotoGP Argentina)

Pembalap Perancis ini berhasil mendapat posisi tercepat ketiga di kualifikasi dengan kondisi trek setengah basah.

Saat kualifikiasi itu Johann Zarco menggunakan ban basah.

"Aku senang dengan posisi grid ketiga, ini adalah jalan yang baik untuk mendapatka podium untukku," kata Johann Zarco.

"Jika nanti hujan, aku harus tetap fokus dan berjuang untuk podium," imbuhnya.

Editor : Hendra
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Buram Bikin Bahaya, Ini Ciri-ciri Karet Wiper Mobil Harus Diganti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa