Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Ini Penyakit Yang Biasa Terjadi di Honda PCX

Taufiq JF Putra - Sabtu, 7 April 2018 | 14:48 WIB
Honda PCX 150 CBU
Reyhan
Honda PCX 150 CBU

GridOto.com - Honda PCX bekas bisa jadi alternatif buat kamu yang lagi cari motor skutik.

Namun untuk membeli motor bekas enggak sembarangan, perhatikan juga kondisi motor.

Untuk Honda PCX sendiri ada beberapa hal yang sering menjadi penyakitnya, seperti ada getaran di bagian CVT.

Hal ini diungkapkan oleh Yayan Kurniawan, mekanik Honda Clara Motor Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

(BACA JUGA: Pengilap Bodi Motor Ini Bisa Dipakai Bikin Kinclong Helm )

"Penyakit yang ada di PCX ini biasanya paling getar di CVT, tarikannya getar, selain itu kampas rem cepat abis," ujar Yayan kepada GridOto.com.

Yayan pun menjelaskan kenapa kampas rem PCX cepat abis.

"Cepat abis mungkin karena pengendaranya pakai rem belakang terus, soalnya PCX kan kombi brake, jadi pakai rem belakang doang udah pakem banget," jelasnya.

Jika sudah ada getaran di bagian CVT atau kopling ganda, Yayan pun memberikan solusi cara menanganinya.

"Yang getar biasa di bagian CVT atau kopling gandanya, cara menanggulanginya paling dibongkar, bersihin, ganti grease CVT-nya," tutupnya.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ini Penampakan dan Spesifikasi Toyota Crown Hybrid di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa