Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Punya Personil Trio Macan! Ini Cuma Lamborghini Murcielago Dibungkus Kelir Macan Tutul

Hikmawan M Firdaus - Kamis, 5 April 2018 | 17:05 WIB
Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul
autoevolution
Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul

GridOto.com - Lamborghini Murcielago adalah sportscar dua pintu yang dibuat oleh pabrikan Italia itu di rentang 2001-2010.

Desain yang cukup sporty dan tegas di zamanya membuat peluang untuk modifikasi jelas terbuka lebar.

Sebagai contoh Murcielago dengan kelir unik bermotif leopard atau macan tutul satu ini.

Dengan menggunakan metode body wrapping yang kini jadi primadona, terbentuklah sosok Murcielago bergaya macan tutul.

Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul
autoevolution
Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul

(BACA JUGA: Begini Jadinya Lamborghini Urus Pakai Paket Off-road, Cocok Enggak Nih?)

Seperti yang dilihat dari situs Autoevolution.com, tampak kelir motif macan tutul ini menutupi hampir semua bagian bodi.

Mulai dari bonnet, sisi, atap hingga bagian bumper belakang semua ditutupi aksen bintik hitam dengan latar warna kuning emas.

Sekilas tampilanya makin terlihat sangar dengan bentuk lampu utama yang disipitkan.

Bagian belakang Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul
autoevolution
Bagian belakang Lamborghini Murcielago pakai kelir motif Macan Tutul

(BACA JUGA: Bukan Main! Raffi Ahmad Gunakan Lamborghini Untuk Jualan Keripik Singkong)

Terlebih dengan kombinasi warna hitam pada bagian body kit mulai bumper hingga sayap belakang.

Plus pelek bintang yang dibungkus ban performa tinggi Pirelli P Zero. Berani enggak Sob modifikasi mobilmu ala macan tutul gini?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa