Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Awas Minyak Rem Motor Tercampur Air, Efeknya Bikin Ngeri Bro

Luthfi Anshori - Selasa, 10 April 2018 | 13:53 WIB
Mendeteksi tingkat keausan kampas rem bisa lewat tabung minyak rem
Ruslan Abdul Gani
Mendeteksi tingkat keausan kampas rem bisa lewat tabung minyak rem

GridOto.com - Salah satu bagian yang perlu diperhatikan dalam sistem pengereman yakni minyak rem.

Minyak rem memiliki fungsi untuk menyalurkan dorongan dari piston kecil pada master rem, untuk mendorong piston di kaliper rem, sehingga kampas bisa menjepit piringan cakram.

Salah satu hal yang harus diwaspadai, jangan sampai minyak rem tercampur dengan air.

"Air itu kadang bisa masuk dari tutup minyak rem, misalnya karet pada bagian penutup itu sudah getas atau tidak tertutup rapat," buka Achmad Mujadi dari Kawasaki Kawansakti Bintaro saat ditemui GridOto.com (2/4).

Menurut Achmad, banyak penyebab minyak rem bisa tercampur air.

(BACA JUGA: Kocak! Speedboat Berkeliaran di Jalan Bukan di Laut)

"Jadi air dari hujan atau saat pencucian motor bisa masuk, dan gejalanya kalau minyak rem tercampur air adalah rem motor jadi bagel atau keras," sambung pria ramah ini.

Nah, jadi air yang tercampur akan mendidih saat motor dipakai, kemudian menghasilkan angin palsu, hal tersebut yang membuat rem bagel.

Jika kondisi tersebut dibiarkan saja, efeknya bikin ngeri sob. Rem bisa-bisa enggak pakem lagi, bahkan bisa blong saat digunakan.

Solusi yang paling benar adalah menguras total minyak rem dan menggantinya dengan minyak rem baru sesuai rekomendasi.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Debut Pertama NETA di GJAW 2024, Kasih Diskon Menarik Buat Konsumen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa