GridOto.com - Jelang MotoGP Argentina yang akan dimulai akhir pekan ini (6-9/4/2018), cukup menarik kita kembali mengingat bagaimana serunya balapan di musim sebelumnya.
Kalau kalian ingat, MotoGP Argentina musim 2017 lalu diwarnai dengan banyak drama lo sob.
Bagaimana tidak, banyak pembalap top tidak bisa menyelesaikan balapan di sirkuit Termas de Rio Hondo di musim lalu.
Baru lap pertama, motor pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, yang bersenggolan dengan Andrea Iannone.
(BACA JUGA:Mau Lihat Jorge Lorenzo Ngamuk Sampai Banting Motor? Ini Videonya )
Jorge Lorenzo langsung crash dan tidak bisa melanjutkan balapan.
Rider down at the first turn and it's @Lorenzo99!! #RiderOK #ArgentinaGP pic.twitter.com/4IvXbPLGjN
— MotoGP™???? (@MotoGP) 9 April 2017
Kemudian di lap ke-4 ada Marc Marquez yang memimpin balapan malah mengalami crash dan tidak bisa melanjutkan balapan.
MARQUEZ goes down out of the lead! HUGE turn of events!#MV25 is up into first! #ArgentinaGP pic.twitter.com/WSAYhbaHdE
— MotoGP™???? (@MotoGP) 9 April 2017
(BACA JUGA:Mungkinkah Valentino Rossi Ikuti Para Seniornya ke World Superbike?)
Posisi Marquez direbut Maverick Vinales, sementara Cal Crutchlow dan Valentino Rossi berebut posisi kedua.
Kemudian di lap ke-5, Andrea Iannone, mendapat drive through penalty sebagai hukumannya karena melakukan jumping start.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Kompas.com,Twitter/MotoGP |
KOMENTAR