GridOto.com - Produsen mobil asal Jepang, Suzuki dan Toyota memiliki ide yang cukup menghebohkan.
Kedua produsen ini akan saling tukar mobil atau barter di India.
Dalam pernyataan resmi dilansir dari kompas.com, Kamis (29/3/2018), kedua produsen ini sepakat untuk bekerja sama.
Suzuki akan menyerahkan Baleno dan Vitara Brezza ke Toyota.
(BACA JUGA : Sekitar 1.700-an Toyota Camry 2018 Direcall Karena Piston)
Sedangkan, Toyota bakal menyerahkan Corolla ke Suzuki.
Hal ini dilakukan untuk membuat gebrakan baru di pasar otomotif dengan menjangkau segmen yang belum tersentuh.
Toyota bakal masuk ke pasar mainstream yang saat ini hanya mengandalkan Etios, sedangkan Suzuki akan melangkah ke pasar premium di atas Ciaz.
Tetapi menurut beberapa media di India, kerja sama ini bakal terjadi pada tahun depan.
(BACA JUGA : Laporan Langsung Bangkok Motor 2018: Harga Suzuki Ertiga Dreza Thailand Mahal Banget, Setara Innova!)
Kerja sama ini bukan yang pertama melainkan lanjutan dari kesepakatan keduanya pada Februari 2017.
Isinya, Suzuki, merek terbesar di India, bekerja sama dengan Toyota dalam hal bisnis, termasuk mengeksplorasi kolaborasi di area teknologi serta suplai produk dan komponen.
Kemudian pada November 2017, Suzuki dan Toyota mengumumkan bergandengan tangan untuk memperkenalkan pertama kalinya kendaraan listrik pada 2020 di India.
Wah kalau begini, bakal menjadi tantangan terbesar untuk para kompetitor nih!
Artikel ini sudah dipublikasikan di otomotif.kompas.com dengan judul Suzuki dan Toyota Sepakat Tukaran Mobil di India
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Kompas Otomotif |
KOMENTAR