GridOto.com - Cafe untuk penggemar kopi dibikin di mobil.
Jadi deh cafe kopi keliling dengan bermodalkan modifikasi mobil.
Kisah Ardhy (30) warga Taeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan bisa jadi inspirasi sobat.
Bermodalkan Rp 200 ribu untuk modifikasi Toyota Starlet tahun 1990-an disulap jadi cafe kopi keliling.
(BACA JUGA: Fakta dari Cowok yang Menodongkan Pistol di Jalan Tol yang Bikin Polisi Penasaran)
"Kalau buka cafe permanen, saya tidak punya uang sewa tempat. Karena sewa tempat usaha seperti ruko membutuhkan modal Rp 60 jutaan. Belum lagi peralatan lainnya," katanya.
Ardhy pun membuat meja barista di bagasi mobilnya.
Meja yang dirakitnya sendiri pun terbilang canggih, karena sudah terdapat rak tempat kompor kecil yang ditarik-tarik dan ada pula westafelnya.
"Saya beli kayu bekas packing paket barang dengan modal Rp 200 ribuan, sudah jadi meja di bagasi mobil. Saya bikin sendiri, agar bisa pas dengan kondisi mobil dan keinginan," bebernya.
Setelah jadi meja barista di mobilnya, Ardhy pun membeli satu persatu peralatan barista seperti alat press kopi dan lainnya.
Setiap sore hingga tengah malam, dia biasa buka di samping Lapangan Syekh Yusuf, Kabupaten Gowa.
"Karena disini sudah ada pelanggan tetap. Jadi saya sisa cari tempat-tempat strategis lainnya untuk buka cafe keliling mulai pagi hingga sore," ujarnya.
Ardhy mengungkapkan, dirinya berinovasi membuka kafe keliling ini setelah dirinya terkena PHK dari tempat kerja sebelumnya.
Dia berfikir agar bisa membuka usaha sendiri, agar tidak terkena PHK lagi.
"Alhamdulillah, pendapatan saya dengan kafe kelilingku bisa membiayai kebutuhan sehari-hari keluargaku. Ya pendapatan lebih besar dari gaji di tempat kerjaku yang dulu. Lumayan, paling sedikit dapat keuntungan Rp 200 ribuan sehari," ungkap ayah satu anak ini.
Ardhy menambahkan, kafe keliling miliknya ini sudah mendapat pelanggan tetap. Mulai dari rekan-rekannya hingga beberapa komunitas di Kabupaten Gowa.
"Saya buka sore sampai tengah malam saja dulu di sini (samping Lapangan Syekh Yusuf), karena tidak terlalu jauh dari rumah. Kalau mau buka di Kota Makassar, saya cari dulu tempat-tempat strategis seperti sekitar gedung perkantoran dan meminta izin," tambahnya.
Impian Ardhy pun terwujud membuka usaha kafe keliling.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Bangkit Setelah PHK, Ardhy Sulap Mobil Tahun 90-an Jadi Kafe Keliling
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR