Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hitam dan Putih Dominasi All New PCX 150, Yang Favorit Biasa Saja

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 30 Maret 2018 | 12:18 WIB
Honda PCX 150 2018
Salim
Honda PCX 150 2018


GridOto.com - Honda All New PCX 150 hadir dengan empat plihan warna, yaitu black, white, matte red, dan light gold.

Yang mana matte red merupakan warna khusus untuk pasar Indonesia.

Kira-kira dari keempat warna All New Honda PCX 150 itu, mana yang jadi favorit saat ini?

Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM) mengatakan saat ini warna hitam dan putih paling banyak dipilih oleh konsumen.

(BACA JUGA: Kejar Target, Astra Honda Motor Tingkatkan Produksi All New PCX 150)

Kemudian disusul oleh All New Honda PCX yang dikelir dengan warna matte red.

"Warna masih hitam dan putih, kemudian yang matte red yang ketiga," ujar Thomas Wijaya, Rabu (28/3/2018).

"Iya, yang matte red-nya khusus Indonesia," tutup Thomas.

Honda All New PCX 150 menyabet gelar sebagai Bike of The Year 2018 dalam ajang OTOMOTIF Award 2018.

(BACA JUGA: Adu Kenyamanan Keempat Compact SUV, Siapa Paling Oke?)

Skutik terbaru Honda ini juga meraih Best of The Best dalam segmen skutik. 

Diperkenalkan untuk pertama kalinya pada Desember 2017 lalu, All New PCX 150 hadir dengan dua varian.

Yaitu All New PCX 150 CBS dan All NEW PCX 150 ABS.

Soal harga, All New Honda PCX 150 dibanderol Rp 27,7 juta untuk tipe CBS dan Rp 30,7 juta untuk tipe ABS.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pelakunya Seorang Test Rider, Inilah Rajanya Top Speed di MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa