GridOto.com - Model facelift dari Toyota Yaris Sedan sudah meluncur bulan lalu di India.
Desain eksterior, mirip sekali dengan Yaris hatchback terbaru, yang sudah meluncur di Indonesia beberapa waktu lalu.
Sekadar info, Toyota Yaris Sedan ini punya nama Toyota Vios di Indonesia.
Nah, apakah Vios facelift ini bakal meluncur juga di Indonesia?
Sumber dari Toyota Astra Motor (TAM) menyebut kepada KOMPAS.com, Toyota Vios facelift akan diluncurkan April 2018!
(BACA JUGA: Putar Balik Sob, Hari Ini Jalan Raya Ragunan Ditutup Sampai Besok)
Meski tidak mau menyebut kapan jadwal pastinya, sumber itu memastikan peluncuran Toyota Vios facelift dilakukan sebelum tanggal 19 April 2018.
Desain fascia Vios facelift, sama persis seperti versi Yaris baru dengan senyum ala Joker.
Kelengkapan fitur Vios facelift antara lain power driver seat, AC climate control, headunit layar sentuh, tujuh airbags, rem cakram di semua roda, sensor parkir depan-belakang, kamera parkir, hill start assist, dan tyre pressure monitoring system.
Soal mesin, kemungkinan besar Vios baru tetap pakai mesin kode 2NR-FE berkapasitas 1.498 cc.
(BACA JUGA: Hot News, Banyak Moge Baru Yamaha Meluncur di Indonesia Tahun Ini)
Output tenaga yang mampu dihasilkan sebesar 107 dk dan torsi maksimal 140 Nm.
Untuk transmisi masih menggunakan otomatis CVT dengan mode manual 7 percepatan.
Kita tunggu saja ya!
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Kompas Otomotif |
KOMENTAR