GridOto.com - Sering digunakan menempuh perjalanan jauh dengan berbagai kondisi cuaca, pastinya membuat jaket turing cepat kotor.
Jika sudah kotor, jangan sampai dibiarkan lama-lama menumpuk di keranjang pakaian kotor ya.
Langsung saja dicuci bersih, supaya siap ketika ingin dipakai lagi. Nah, tapi perlu diperhatikan nih saat mencuci jaket turing, agar malah tidak bikin cepat rusak.
Lantas bagaimana sih cara mencuci jaket turing yang benar?
"Paling benar dan aman ya dicuci pakai tangan sendiri," buka Yana Rusdiana, dari bagian Product Knowledge Terravest, produsen riding apparel yang bermarkas di Bandung.
(BACA JUGA: Minta Surat Tugas Ke Polisi Buat Apa? Itu Konsumsi Anak Buah!)
Menurut Yana, mula-mula jaket harus direndam dulu di dalam air sabun selama kurang lebih 20 menit.
"Sebaiknya rendam pakai campuran air dan sabun cair selama 20 menit. Setelah itu gosok perlahan bagian yang kotor menggunakan sikat halus atau sikat gigi bekas," terang Yana.
Lalu bagaimana jika ada noda yang membandel?
"Ambil sedikit sabun cair, ratakan di bagian jaket yang kotor tersebut lalu sikat secara perlahan," lanjut pria yang karib disapa Coy ini.
Setelah ritual mencuci selesai, bilas jaket menggunakan air bersih tanpa diperas. "Terus tinggal digantung dan di angin-angin saja," kata Coy sambil menyarankan jaket jangan langsung dijemur di bawah terik sinar matahari.
Setelah kering, lipat jaket dengan rapi dan simpan dalam lemari. Bagi yang ingin menyeterikanya lebih dulu, boleh-boleh saja.
Tapi dengan suhu seterika yang tidak terlalu panas.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR