GridOto.com – Sobat penasaran sama motor pertama yang diciptakan di dunia?
Kalem, GridOto akan jelasin sejarah motor pertama di dunia nih, disimak ya siapa tahu enggak diajarin di sekolah!
Meski tampangnya kayak mesin jahit, inilah kendaraan yang dianggap sebagai sepeda motor pertama di dunia.
Sepeda motor pertama ini diciptakan oleh Gottlieb Damlier dan rekannya Wilhelm Maybach pada tahun 1885.
(BACA JUGA: Berapa Kecepatan Mobil Pertama di Dunia? Kamu Jalan Jongkok Aja Masih Lebih Kencang)
Pada saat itu, body motor masih menggunakan kayu, mesin diletakan di tengah dan sudah menggunakan bensin.
Motor pertama di dunia ini diberi nama Reitwagen, diambil dari bahasa Jerman yang artinya Mobil Tunggangan.
Mesin pada Reitwagen sendiri berasal dari hasil pengembangan mesin 4 tak yang diciptakan oleh Nicoulas Otto.
Pada 10 November tahun 1885, untuk pertama kalinya dilakukan uji coba perjalanan pada motor ini.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR