GridOto.com - Memulai balapan dari posisi terdepan ternyata tak membuat langkah adik Marc Marquez, Alex Marquez menyelesaikan balapan dengan mudah.
Setelah start, posisinya malah direbut oleh dua murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia dan Lorenzo Baldassarri.
Alex sempat beberapa kali berebut posisi ke-2 dengan Lorenzo Baldassarri.
Sayangnya, menjelang enam lap terakhir pembalap Marc VDS itu tampak mengalami masalah rem belakang.
(BACA JUGA:Jangan Sampai Kelewat! Ini Link Streaming MotoGP Qatar 2018 Malam Ini)
Bahkan rem belakang motor Alex sampai menyala merah terlalu panas.
Pada akhirnya, Francesco Bagnaia yang musim depan bakal naik ke MotoGP jadi juaranya.
Diikuti dengan rekannya di VR46 Academy, Lorenzo Baldassarri.
Alex Marquez yang mengalami maslaah berhasil amankan podium.
Kiprah murid Valentino Rossi di GP Qatar ini sangat bagus.
Editor | : | Pilot |
Sumber | : | Twitter/MotoGP |
KOMENTAR