Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Diremehkan Karena Kecil, Ini Fungsi Penting Pentil Ban!

Ditta Aditya Pratama - Sabtu, 17 Maret 2018 | 21:03 WIB
Jangan anggap remeh fungsi tutup pentil
otomotifnet.com
Jangan anggap remeh fungsi tutup pentil

GridOto.com - Sobat pastinya sudah paham betul kalau ban emang salah satu komponen penting di motor.

Tapi ada yang penting lagi nih selain ban, jangan pernah sepelekan fungsi tutup pentil ban ya!

Karena kecil, banyak yang enggak peduli saat komponen ini hilang.

Sebenarnya fungsi tutup pentil berfungsi bakal mencegah udara di dalem ban biar enggak keluar dari celah kecil katup pentil.

(BACA JUGA: Beda Pentil Ban Tubeless Dan Non-Tubeless, Anda Pasti Belum Tahu)

Nah, tutup pentil juga bisa mencegah debu atau air masuk ke dalem karet ban dalam atau ke dalam pelek jika sudah pakai ban tubeless.

Di dalam pentil terdapat beberapa komponen kecil yaitu sil berbahan karet, penonjok, dan per.

Lapisan karet di dalam pentil itu berfungsi sebagai penyumbat udara biar air sama debu tidak masuk!

Oh iya, sobat juga dijamin belum banyak yang tahu nih nama resminya pentil ban.

Ilustrasi bagian dalam pentil ban
upr.com
Ilustrasi bagian dalam pentil ban

Aslinya, pentil ban disebut sebagai valve cap.

Seandainya tidak ada tutup pentil alias valve cap ini, ada kemungkinan udara bisa keluar secara tiba-tiba.

Selain itu, dengan memasang tutup pentil juga mencegah masuknya air dan kotoran ke bagian dalam pentil ban.

Nah, intinya sih dengan adanya valve cap itu bikin komponen di dalam pentil ban tetap terjaga. 

Kalau hilang jangan didiamkan aja Sob, mending beli baru yang harganya aja enggak sampe goceng!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pengguna BYD Mau Pasang Home Charging PLN Cukup Bayar Segini, Ini Syaratnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa