Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Interior Kijang Innova Silver Jadi Gaya Cuma Ganti Setir

Iman - Jumat, 16 Maret 2018 | 19:04 WIB
Ganti setir pakai punya Fortuner VRZ
Kyn
Ganti setir pakai punya Fortuner VRZ

GridOto.com - Toyota Kijang Innova milik Robby ini bukan hanya di facelift bagian eksterior saja, namun juga interior. 

(Baca juga : Jangan Salah Lihat, Ternyata Ini Toyota Kijang Innova Tahun 2008 Lho!

Kabin dibuat fresh dan terlihat lebih muda berkat penggantian beberapa part. "Supaya imbang eksterior dengan interiornya," ujar Robby.

Toyota Kijang Innova Robby
Kyn
Toyota Kijang Innova Robby
Coba lihat interiornya, kok jadi makin keren ya? "Setir saya ganti pakai Fortuner VRZ agar terlihat mewah, panel bawahnya dilapis lagi dengan karbon," tukas pemukim di Grogol, Jakarta Barat ini. 

(Baca juga: Seken Keren: Cari Setir OEM Seken? Di Toko Ini ada Banyak Pilihannya)

Shiftknob dan panel karbon di transmisi
Kyn
Shiftknob dan panel karbon di transmisi

Selain itu shiftknob juga pakai punya Fortuner VRZ dan panel transmisinya dilapis dengan carbon printing biar makin serasi. 

Audio juga dimodifikasi
Kyn
Audio juga dimodifikasi

Untuk audio Robby memasang headunit Pioneer AVH-X8850BT dengan speaker full range dan midrange Genetic berikut power Mosconi 100.4.

Lalu subwoofer 10 inci Crescendo Evi disokong oleh power monoblock Genesis Dual dan prosesor VOX Prosix. 

Mesin bensin VVTi Kijang Innova masih bisa dimodifikasi juga
Kyn
Mesin bensin VVTi Kijang Innova masih bisa dimodifikasi juga

Terakhir adalah mesin bensin Kijang Innova ini juga ikut di up-grade. "Mesin gak banyak sih, tapi luayan hasilnya," tukasnya.

Mulai dari remap ECU, header dan frontpipe custom, filter udara Sakura, dan juga throttle body yang sudah sudah diporting agar pasokan bensin lebih lancar. 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa