Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perbandingan Harga Fast Moving Matik Honda, Suzuki, dan Yamaha

Luthfi Anshori - Rabu, 14 Maret 2018 | 11:11 WIB
Perbandingan Harga Part Fast Moving Antar Motor Matik
istimewa
Perbandingan Harga Part Fast Moving Antar Motor Matik

GridOto.com – Pada saat melakukan servis berkala bukan hanya melakukan penggantian oli mesin saja, tetapi harus memperhatikan juga usia pakai komponen fast moving-nya.

Komponen fast moving merupakan komponen yang memiliki usia pakai relatif cepat, seperti oli mesin, busi, filter udara, kampas rem.

Sebelumnya, GridOto.com sudah membahas mengenai perbandingan biaya servis ringan antar matik Honda, Suzuki, Yamaha, di bengkel resmi.

Nah, kali ini giliran informasi perbandingan harga komponen fast moving antar matik Yamaha, Suzuki dan Honda dengan kapasitas mesin yang sama.

(BACA JUGA: Apa Benar Oli Samping Wangi Bikin Mesin 2-Tak Makin Bagus? Nih Biar Pada Tahu)

Pertama, komponen busi milik Honda Vario 125 eSP,  harganya Rp 15.000, milik Suzuki Address sebesar Rp 15.600, dan Yamaha Mio S hanya Rp 13.500.

Kedua, komponen filter udara milik Honda Vario 125 eSP harganya Rp 54.500, milik Suzuki Address cukup mahal sekitar Rp 92.000, dan Yamaha Mio S cuma Rp 41.000.

Ketiga, oli mesin untuk Honda Vario 125 eSP pakai MPX 2 Rp 40.500, buat Suzuki Address pakai SGO harganya Rp 36.500, dan Yamaha Mio S Yamalube Matic Oil Rp 33.000.

Keempat, oli gear atau CVT buat Honda Vario 125 eSP Rp 12.000, untuk Suzuki Address hanya Rp 9.000 dan Yamaha Mio S Rp 10.500.

(BACA JUGA: Marc Marquez Merasa MotoGP Qatar Akan Sulit Karena Hal Ini

Kelima, kampas rem depan milik Honda Vario 125 eSP dibanderol Rp 51.000, kalau Suzuki Addres harganya Rp 55.000 dan buat Yamaha Mio S sama Rp 55.000.

Keenam, kampas rem belakang semua masih pakai teromol, untuk Vario 125 eSP Rp 46.500, Suzuki Address Rp 50.000,  dan Yamaha Mio S Rp 47.000.

Nah, itulah perbandingan harga part fast moving di motor matik Yamaha, Honda dan Suzuki.

Terus ikuti artikel-artikel seputar perawatan motor di bengkel resmi dalam tematis perawatan bengkel resmi dari GridOto.com.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa