Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Geng Ijo Semarang! Siap-Siap Diajak Riding Sama Kawasaki Nih

Dida Argadea - Senin, 12 Maret 2018 | 14:53 WIB
Kemeriahan Kawasaki Bike Week
Rizky Apryandi/Otomotifnet
Kemeriahan Kawasaki Bike Week

GridOto.com - Kawasaki Motor Indonesia (KMI) terpantau akan menggelar acara Kawasaki Fest Day di Semarang Jawa Tengah.

Dalam acara ini KMI akan mengajak pengguna dan komunitas Kawasaki untuk kumpul-kumpul tepatnya di PRPP Parkir Utara, Semarang.

Acara yang akan digelar pada 17 Maret nanti, diketahui merupakan rangkaian acara Kawasaki Bike Week.

“Kami ingin bersosialisasi dengan pengguna dan komunitas Kawasaki di Semarang, sekaligus juga ingin menginformasikan tentang Kawasaki Bike Week 2018 yang akan digelar di Bandung pada akhir tahun ini,” Ucap Michael C. Tanadhi, Deputy Head, Sales & Promotion PT. KMI.

(BACA JUGA: Jangan Kaget, Begini Penampakan Helm yang Pertama Diproduksi Massal 61 Tahun Lalu!)

Kawasaki Bike Week yang diadakan tahun 2017 lalu
Rizky Apryandi/Otomotifnet
Kawasaki Bike Week yang diadakan tahun 2017 lalu

Dalam acara ini selain kumpul-kumpul, KMI juga mengagendakan untuk riding bareng berkeliling kota Semarang nih sob.

Pada acara Kawasaki Fest Day ini juga akan banyak bertebaran promo loh.

Dan ternyata, acara ini enggak hanya akan dilakukan di Semarang nih.

Menurut Michael, masih ada dua kota lagi yang akan disambangi oleh Kawasaki untuk acara serupa.

“Selain Semarang, akan ada 2 kota lagi yang akan dijadikan lokasi acara Kawasaki Fest Day.
Kemungkinan besar di Sumatra dan Sulawesi,” Tutup Michael.

Nah untuk sobat GridOto.com yang mungkin lagi pengen beli Kawasaki, silakan mampir.

Editor : Hendra
Sumber : Kawasaki-motor.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan Tiba-tiba Rem Motor Jadi Bunyi, Ternyata Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa