GridOto.com - Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) bakal menambah daftar keluarga baru nih.
Selama ini, PPMKI hanya menerima mobil yang produksi tahun 70-an ke bawah.
Namun seiring berjalannya waktu, PPMKI bakal mengajak 'adik-adik'nya yakni mobil produksi 80-an dan 90-an.
Hal ini disampaikan saat PPMKI DKI Jakarta menggelar acara kumpul bareng di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada kompas.com, Minggu (4/3/2018).
(BACA JUGA : Toyota Hiace Berkonsep Vintage Ala Modellista, Cocok Buat Piknik!)
Dalam acara tersebut, sudah banyak mobil 80-an hingga 90-an yang ikut berpartisipasi.
Mulai dari Mitsubishi Gallant, Mitsubishi Lancer SL, Mercedes-Benz Tiger hingga Toyota Corolla DX.
Ketua PPMKI DKI Jakarta Cecil Silanu mengatakan tujuan pihaknya menggandeng pemilik mobil era 80-an dan 90-an adalah agar semakin banyak anak muda yang bergabung di PPMKI.
Dengan semakin banyaknya bergabung anak muda, Cecil berharap keberadaan mobil kuno, tentunya dari berbagai tingkatan usia produksi, bisa makin dikenal di masyarakat.
(BACA JUGA : Tak Sesangar Tenaganya, Bunyi Turbocharger dan Supercharger Ternyata Imut-imut Lho)
"Jadi ke depannya PPMKI akan menggandeng generasi muda untuk menjadi anggota PPMKI karena mereka punya hasrat, minat, dan passion yang sama," kata Cecil.
Dengan dibukanya syarat tersebut, anak muda bisa bergabung dengan PPMKI dan berkesempatan memiliki mobil klasik dan vintage.
Sobat GridOto pemilik mobil retro, tertarik gabung PPMKI gak nih?
Artikel ini sudah dipublikasikan di otomotif.kompas.com dengan judul PPMKI Mulai Ajak Mobil 80-an dan 90-an
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Kompas Otomotif |
KOMENTAR