Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Asia Road Racing Championship (ARRC)

Gegara Dipepet Keluar Trek, Pembalap Muda Indonesia Gagal Jadi Juara

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 3 Maret 2018 | 14:50 WIB
Mario Suryo Aji
Facebook.com/AsiaRoadRacing
Mario Suryo Aji

GridOto.com - Pembalap debutan kelas AP250 Asia Road Racing Championship (ARRC), Mario Suryo Aji, berhasil meraih naik podium di Buriram, Thailand.

Mario beberapa kali sempat memimpin balapan, juga sempat beberapa kali tercecer.

Mario mengakhiri race 1 dengan berada di posisi ke-3 (3/3/2018).

Menuju tikungan terakhir, Mario sempat bertarung dengan Muklada Sarapuech dari Thailand memperebutkan posisi pertama.

Sayangnya, saat mau overtake, pembalap Indonesia berusia 13 tahun ini sempat keluar dari trek

(BACA JUGA:Masih Berusia 13 Tahun, Pembalap Indonesia Gegerkan AP250 ARRC Thailand)

Akhirnya pembalap Astra Honda Racing Team ini langsung turun ke posisi ke-4.

Untungnya Mario langsung bisa kembali ke posisi ke-3 dan berhasil amankan podium.

Sampai balapan berakhir, kejadian yang menimpa Mario ini masih diselidiki oleh Race Director.

(BACA JUGA:Patut Bangga, Mario Suryo Aji Start dari Baris Terdepan AP250 ARRC Thailand)

Sepertinya Muklada bakal mendapat hukuman karena menghalangi Mario dengan cara seperti itu, begitu yang dikatakan komentator di balapan ini.

Sampai di podium, belum ada keputusan pasti mengenai hal ini.

Kita tunggu saja sobat GridOto.com berikut hasil lengkapnya.

Hasil race 1 AP50 ARRC Thailand
Hasil race 1 AP50 ARRC Thailand

Editor : Hendra
Sumber : Facebook.com/AsiaRoadRacing

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan Ngamuk, Enea Bastianini Kehilangan Uang Banyak Gara-gara Aleix Espargaro

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa