GridOto.com - Di pameran kendaraan niaga hari ini, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tampil menggebrak dengan memajang beberapa versi modif Suzuki APV pikap.
Salah satu yang paling memikat perhatian tentu saja penampilan Suzuki APV pikap ala Mobil Toko (Moko).
"Kalau untuk APV pikap mobil toko ini buatan karoseri DSP dari Bandung" kata Sukma Dewi, 4W Sales Heaf of Fleet & Government Sales PT SIS.
Ubahan di mobil ini tentu mengacu pada alih fungsi bak belakang ala toko berjalan. Dan yang dipamerkan Suzuki kali ini ialah sebagai warung kopi berjalan.
Cover bak belakang tetap dipertahankan untuk akses masuk peracik kopi. Sementara kabin disulap dengan penempatan mesin kopi, rak cangkir, gelas, piring hingga beberapa lemari penyimpanan.
Proses pengerjaan karoseri mobil toko ini diklaim memakan waktu sekitar 1 bulan.
Jadi kalau ada yang punya APV pikap lawas biaya modif bak belakang ini mulai Rp 30-40 juta tergantung permintaan pelanggan.
Tapi buat yang enggak mau ribet bisa tebus langsung APV pikap ala mobil toko seharga Rp 196,6 juta.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR