Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Dikira Mahal, Harga Busi Honda Rebel 500 Setara Bakso Semangkok!

Ditta Aditya Pratama - Kamis, 1 Maret 2018 | 16:40 WIB
Gaya bobber modern dari Honda CMX500 Rebel
Otomotifnet
Gaya bobber modern dari Honda CMX500 Rebel

GridOto.com - Meski punya performa tinggi dan bikin kamu terlihat makin keren di jalanan, banyak orang yang masih pikir-pikir punya moge.

Selain konsumsi bahan bakar yang lebih boros, otomatis biaya perawatan untuk spare parts diyakini lebih tinggi.

Tapi enggak semua komponen untuk moge mahal kok Sob!

Ambil contoh Honda Rebel 500 nih, motor ala bobber-cruiser dari Honda yang punya mesin 500 cc.

(BACA JUGA: Ban Tube Type Dibikin Ban Tubeless, Aman Enggak Ya?)

Ternyata businya pakai Honda CPR8EA-9 yang sama dengan punya motor yang ccnya lebih kecil.

"Untuk Honda Rebel 500, CB500, CBR500R, dan CB500X businya sama dengan Honda BeAT dan Honda Supra X 125 PGM-Fi," ungkap Angga, mekanik dari Honda Big Bike Astra Motor Jawa Tengah.

Berapa harga busi tersebut? Ternyata cuma Rp 13 ribu sebiji, Sob!

Tapi sobat harus ingat, karena moge 500cc yang sudah disebutkan diatas punya mesin dua silinder jadi pakai dua buah busi nih...

Enggak percaya? Lihat saja daftar harganya dibawah!

Daftar harga busi Honda Genuine Part
AHASS Todo Stanley
Daftar harga busi Honda Genuine Part

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa