GridOto.com - MotoGP sudah menjadi ajang balap roda dua terpopuler dan termahal di seluruh dunia sampai saat ini, sudah taHu belum biaya untuk menyelenggarakan satu seri saja?
Sebelum ke sana, lihat dulu bagaimana mekanisme penyelenggaraan satu Grand Prix MotoGP.
Dilansir dari Total Sportek, awalnya promotor (biasanya promotor dan pemilik sirkuit adalah satu pihak yang sama) membayar sejumlah uang kepada pemilik MotoGP (Dorna Sports) untuk menyelenggarakan GP.
Selain itu, promotor juga harus bertanggung jawab menyediakan apa saja terkait balapan akomodasi balapan.
(BACA JUGA: Belum Jelas Tampil di MotoGP, Sudah Banyak yang Antre Untuk Tim VR46, Antre Apa?)
Misalnya fasilitas tim, fasilitas kesehatan, keamanan, dan keperluan akomodasi lainnya.
Dana yang digunakan untuk menyediakan akomodasi tersebut nominalnya tidak sebanyak yang harus dibayarkan ke Dorna.
Sebagai gantinya, promotor punya wewenang untuk menjual tiket dan apa saja yang bisa menghasilkan uang dari penyelenggaraan Grand Prix.
Tapi masing-masing Grand Prix di tiap sirkuit memerlukan biaya yang berbeda tergantung dari banyak hal.
(BACA JUGA: Kontrak Baru Marc Marquez Berpengaruh Besar ke Johann Zarco, Kok Bisa?)
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | totalsportek.com |
KOMENTAR