Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Volkswagen Bakal Bikin 'Rolling Wisata', Biar Tahu Kalau Bantul Itu Asik

Yosana Okter Handono - Rabu, 28 Februari 2018 | 17:00 WIB
Komunitas Mentaok Volkswagen Team (MVWT) Bantul
jogja.tribunnews.com
Komunitas Mentaok Volkswagen Team (MVWT) Bantul

GridOto.com - Komunitas Mentaok Volkswagen akan mengajak masyarakat untuk mengenal wisata Bantul, Yogyakarta.

Khususnya para pengunjung yang datang dari berbagai daerah di acara Babad Alas Mentaok.

"Jadi, konsep acaranya nanti selain hiburan, kami akan ajak masyarakat yang datang dari berbagai daerah ini untuk rolling wisata".

Mengunjungi destinasi wisata yang ada di Bantul, supaya mereka tau, Bantul itu asik banget," ujar Panggih, selaku seksi acara dalam event Babad Alas Mentaok, Selasa (27/02/2018) siang.

Dijelaskan oleh Panggih, dalam kegiatan rolling wisata, nantinya para tamu undangan akan diajak untuk berkeliling.

Menikmati ke beberapa destinasi wisata unggulan yang ada di Kabupaten Bantul.

"Kita sediakan 15 unit mobil safari untuk membawa mereka menikmati destinasi wisata di Bantul".

"Pertama kita ke penangkaran burung, Pucung, hingga nanti akan melihat Batik di Wukirsari," ujar Panggih.

(BACA JUGA:Tersedia Warna Terbaru di VW Scirocco TSI, Jadi Makin Sporti Sob!)

Acara Babad alas mentaok ini akan mengusung tema 'guyup rukun migunani'.

Yang berarti, saling menjaga persatuan, persaudaraan dan memberikan banyak kemanfaatan.

Perwakilan dari komunitas mentaok di beberapa daerah pun sudah konfirmasi akan hadir.

"Itu beberapa kota di luar Jawa yang sudah konfirmasi hadir. Kalau kota di seluruh pulau Jawa, dipastikan semuanya hadir," jelas Panggih.

Acara ini dalam rangka perayaan ulang tahun Komunitas Mentaok VolksWagen Team (MVWT) yang ke-3.

Event yang dikemas dalam tajuk 'Babad Alas Mentaok', akan digelar selama dua hari, pada 28-29 April 2018, bertempat di pasar seni Gabusan.

(BACA JUGA:Penasaran Dengan Line-Up Audi Dan VW? Dateng ke Sini, Cobain!)

Kutua panitianya, Aji Sanjaya juga berkata kalau event ini juga untuk mengenalkan destinasi pariwisata di Kabupaten Bantul.

"Acaranya nanti bakalan keren. Ada pemeran VW klasik, panggung berisi hiburan dan kesenian daerah".

"Ada juga bursa sparepart, kuliner yang dikemas dalam food truck maupun booth dan masih acara seru lain".

"Kita prediksi ada 1000 VW dari perwakilan daerah di Indonesia akan hadir di acara ini," jelas Aji, dikutip dari jogja.tribunnews.com.

Artikel Serupa Pernah Tayang di jogja.tribunnews.com dengan Judul Gelar Babad Alas Mentaok, Komunitas Mentaok Volkswagen Ajak Masyarakat Cinta Wisata Bantul

Editor : Iday
Sumber : jogja.tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

VinFast Jawab Kekhawatiran Soal Pajak Pertambahan Nilai 12 Persen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa