Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Penyakit Kawasaki Z250 SL, Mati Saat Langsam, Kuncinya Ada di ECU

Isal - Minggu, 25 Februari 2018 | 14:40 WIB
ECU aRacer RC2 Super, salah satu kuncian kencang
Candra/Otomotifnet.com
ECU aRacer RC2 Super, salah satu kuncian kencang

GridOto.com - Salah satu penyakit yang dikeluhkan oleh pemilik Kawasaki Z250 SL adalah motor mati sendiri saat langsam.

Penyakit Kawasaki Z250 SL juga diamini oleh bengkel spesialis Kawasaki Ninja 250 di kawasan Kalisari, Jakarta Timur.

"Benar, biasanya pas lagi di lampu merah atau langsam," ujar  Bidoy, owner KLR Racing kepada GridOto.com di Kalisari, Jakarta Timur (25/02/2018).

"Tapi kalau akselerasi aman enggak akan mati," tambahnya.

(BACA JUGA: Seken Keren: Rekomendasi Toyota Camry XV40 atau Generasi ke-6, Bisa Jadi Collector Item!)

Solusinya Bidoy menyarankan untuk mengganti ECU aftermarket.

"Yang udah-udah diganti ECU hilang masalahnya," ujar Bidoy.

Bidoy enggak menyarankan untuk mengganti ECU aftermarket yang mahal.

"Biasanya kita pakai aRacer, paling murah sekitar Rp 3,5 jutaan," tambahnya.

Wah, itu juga sudah mahal ya...

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa