Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Belajar Safety Riding untuk Semua Kalangan di Yogyakarta, di Sini Tempatnya!

Rizky Septian - Minggu, 25 Februari 2018 | 14:15 WIB
Seorang anggota komunitas sedang mencoba menggunakan Honda Riding Trainer (HRT) di dalam Gedung Safety Riding Center Honda di jalan Jenderal Sudirman, Yogyakarta
Seorang anggota komunitas sedang mencoba menggunakan Honda Riding Trainer (HRT) di dalam Gedung Safety Riding Center Honda di jalan Jenderal Sudirman, Yogyakarta

GridOto.com - Sebagai produsen dan penjual sepeda motor tersohor tanah air, Astra Motor Yogya tentu berkomitmen agar para konsumennya tetap menjaga keamanan dan ketertiban saat berkendara.

Komitmen itu dibuktikan dengan berdirinya gedung nonprofit yang diproyeksikan khusus sebagai gedung Safety Riding Center.

Gedung Safety Riding milik Honda ini berdiri di Jalan Jenderal Sudirman, tepat di sebelah barat Galleria mall.

Corporate communication Astra Motor Yogyakarta, Christa Adhi Dharma, mengatakan gedung Safety Riding center terbuka untuk umum.

(BACA JUGA: Jangan Lakukan Ini! Bisa Sebabkan Kebutaan)

"Gedung Safety Riding buka tiap hari. Masyarakat yang ingin belajar berkendara, dipersilakan datang dan mendaftar. Kami sediakan berbagai alat edukasi berkendara. Ini gratis," ujar Christa, di gedung Safety Riding Center, Jalan Jenderal Sudirman seperti dilansir Tribun Jogja (24/2).

Di halaman belakang gedung, dipenuhi dengan alat peraga berbentuk kerucut lalu lintas (traffic cone).

Di dalam gedung, terdapat Joglo dan dua ruang kelas yang biasa digunakan untuk workshop.

Ada taman lalu lintas dan ada juga Honda simulator atau Honda Riding Trainer (HRT).

(BACA JUGA: Begini Cara Benar Merawat Kendaraan Berstiker)

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan Tiba-tiba Rem Motor Jadi Bunyi, Ternyata Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa