GridOto.com- Dalam rangka ulang tahun Harley-Davidson yang ke-115 Harley-Davidson meluncurkan delapan koleksi model Softail 2018.
Motor-motor tersebut antara lain Fat Boy, Heritage Classic, Low Rider, Softail Slim, Deluxe, Breakout, Fat Bob dan Street Bob.
Bahkan, Harley-Davidson Motor Company (HDMC) menggabungkan kekuatan performa Harley-Davidson pada kondisi jalan sulit dari jajaran Dyna.
(BACA JUGA: Terungkap! Ini Alasan Rhoma Irama Disawer Pakai Harley-Davidson)
Johan Kleinsteuber, Managing Director Harley-Davidson Asia Emerging Markets, mengatakan motor Harley-Davidson dikenal karena sejarah, otentisitas dan gayanya.
"Softail baru ini membawa pengalaman pengendaranya ke tingkat yang lebih tinggi," kata Johan melalui keterangan resmi Anak Elang Harley-Davidson di Jakarta, Kamis (22/2/2018).
"Kami sangat antusias agar masyarakat di seluruh Indonesia untuk mencobanya sendiri kebebasan yang hanya bisa didapatkan dengan mengendarai Harley-Davidson," katanya menambahkan.
Menurutnya, motor ini dilengkapi dengan rangka lebih kokoh dan ringan yang dibangun memanfaatkan output torsi tinggi dari dua mesin penyeimbang Milwaukee-Eight 107 dan 114 yang baru.
Untuk suspensi, depan dual-bending valve yang berkinerja tinggi dan monoshock belakang tersembunyi yang mudah disesuaikan.
Motor baru tersebut dapat dilihat langsung di Anak Elang Harley-Davidson of Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada 24 Februari.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR