Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CB Verza 150 Berpeluang Laris Manis Karena Yamaha?

Dida Argadea - Kamis, 22 Februari 2018 | 16:32 WIB
Honda CB150 Verza, lampu bulat jadi ciri khas barunya
Wawa
Honda CB150 Verza, lampu bulat jadi ciri khas barunya

 

GridOto.com - Astra Honda Motor (AHM) baru saja merilis sport naked mereka CB Verza 150 menggantikan versi lawasnya.

Mengusung pembaruan pada desainnya, CB150 Verza juga diklaim sedikit beda 'rasa' putaran bawahnya.

Honda CB150 Verza sendiri dibanderol cukup terjangkau karena hanya bermain di bawah angka RP 20 juta, tepatnya di kisaran Rp 19,3 juta - Rp 19,95 juta.

Dengan harga tersebut CB150 Verza bisa saja laris, karena tidak ada yang bermain di segmen ini.

Yamaha, sebagai pesaing terdekat Honda sendiri pada September 2017 pernah menyatakan bahwa tak berniat bermain di kelas tersebut.

(BACA JUGA: Selain Desain, Ini Yang Berbeda Di CB150 Verza Dibanding Model Lawas)

"Kami lebih memilih middle class," ujar M Abidin, selaku GM Aftersales and Public Relations Yamaha Indonesia, seperti dikutip dari Kompas.com

"Jualannya tidak begitu banyak, tapi profit mantap. Daripada main-main ke bawah, nanti jadi repot. Harus ada diferensiasi," paparnya.

Yamaha juga menjelaskan bahwa pasar entry level cukup dimainkan oleh produk-produk skutik nya.

Motor berjenis sport dari Yamaha sendiri paling murah adalah Byson FI yang dibanderol seharga Rp 22,95 juta.

Sedangkan dari Suzuki, motor sport naked 150 cc nya diisi oleh GSX-S150 yang banderolnya Rp 24,4 juta.

Dengan demikian maka Honda CB150 Verza bisa dibilang tak punya lawan.

Pasalnya hanya Honda, merek Jepang yang bermain di pasar entry level di bawah Rp 20 juta, namun mengandalkan motor jenis sport-nya.

Editor : Iday
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa