GridOto.com - Fitur keselamatan jadi bagian penting di beberapa mobil saat ini.
Salah satunya Toyota Yaris yang baru saja diperkenalkan pada Selasa (20/2/2018).
Toyota Yaris memiliki beberapa fitur keselamatan yang cukup canggih sehingga penumpang bisa lebih aman dalam berkendara.
Tapi dengan hadirnya fitur tersebut, mampukah Toyota Yaris bersaing dengan kompetitornya, salah satunya Honda Jazz?
(BACA JUGA : Ini Sebabnya New Yaris Bisa 'Narsis' Sebelum Peluncuran)
Oke, mari kita bahas dari Toyota Yaris.
Toyota Yaris memiliki 7 airbag yang terdapat pada kemudi dan dasbor pada penumpang depan, di samping jok serta pada bagian curtain untuk memberikan proteksi lebih baik.
Tambahan satu di bagian dengkul pada sisi bawah dasbor pengemudi.
Toyota Yaris dibekali sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Braking Distribution (EBD) dan juga Brake Assist (BA).
Toyota Yaris 2018 sudah dibekali Vehicle Stability Control (VSC) dan juga Hill Start Assist (HSA).
Semua fitur keselamatan yang telah disebutkan telah hadir di seluruh varian E, G, dan TRD Sportivo.
(BACA JUGA : Perbandingan Harga All New Toyota Yaris vs Honda Jazz)
Sementara untuk fitur keselamatan Honda Jazz 2017 yakni jumlah airbag masih minim hanya 2 saja, untuk pengemudi dan penumpang.
Sistem pengereman masih menggunakan ABS dan EBD.
Yaris masih unggul satu poin yakni dengan hadirnya sistem pengereman BA.
Di dalam Honda Jazz tidak terdapat fitur VSC dan HSA.
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR